ABMR stie-mce
Accounting Business Management Research
PERENCANAAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS UNTUK PENGENDALIAN KEUANGAN PADA ORGANISASI NIRLABA KEAGAMAAN (Studi pada Gereja Katolik Stasi St Petrus Manulai II, Kupang )
Detail | |
---|---|
Author | Petrus Ludovikus Prasetyo Saik |
Category | Akuntansi Manajemen dan SIA |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana perencanaan sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran untuk pengendalian keuangan di organisasi nirlaba keuangan khususnya di Gereja Katolik Stasi St Petrus Manulai II Kupang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan teknik wawancara kepada bendahara, ketua umum, dan Romo pelindung, serta umat, untuk mempelajari dokumen dan aktifitas yang berkaitan dengan penerimaan dan pengeluaran kas, serta melakukan pengamatan secara langsung terhadap prosedur penerimaan dan pengeluaran kas. Hasil penelitian yang didapat menunjukkan bahwa aspek-aspek dalam sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran kas di Gereja Katolik Stasi St Petrus Manulai II Kupang telah mendukung pengendalian keuangan. Tetapi masih sangat sederhana dan terdapat beberapa aspek yang masih belum mendukung pengendalian keuangan yaitu catatan akuntansi yang kurang lengkap, otoritas bendahara terlalu besar, belum adanya pemantauan pada saat penghitungan uang, belum pernah diadakan audit.